Yudhi'm Blog

Blog yang berisi berbagai macam tulisan & tutorial umum. Enjoy the blog here!!!

Banner Iklan1

Banner Iklan1
Sudahkah keluarga Anda terlindungi?

Banner Iklan

Banner Iklan
970x90

Ilmu Hitam

Ilmu hitam bisa membuat TKI diperlakukan dengan kasar. Namun, apa kaitan antara ilmu hitam dan TKI yang bekerja di sektor domestik seperti pembantu rumah tangga (PRT)?
Dari wikipedia, ilmu hitam adalah ilmu ghaib yang biasanya digunakan untuk menjatuhkan orang lain bagi kepentingan diri sendiri.
Gara-gara ilmu hitam, 4 PRT asal Indonesia mendapat penganiayaan hebat dari majikannya di Arab Saudi. Akibatnya, dua orang atas nama Siti Tarwiyah Slamet (32) dan Susmiyati Abdul Fulan (28) tewas.
Sedangkan dua orang lainnya yakni Ruminih Surtim (25), dan Tari Tarsim (27) kini berada dalam perawatan unit intensif di Riyadh Medical Complex.
“Majikannya memukuli pekerjanya tersebut pada awal Agustus setelah menuduh mereka mempraktekkan ilmu hitam terhadap anak mereka yang masih remaja,” ujar Nisha Varia, periset senior dari Divisi Hak Perempuan Human Rights Watch.
Hal itu tercantum dalam keterangan tertulis yang dikirimkan Migrant Care kepada detikcom, Sabtu (18/8).
Selain dituduh mempraktekkan ilmu hitam, banyak PRT tersebut dituduh melakukan berbagai kejahatan seperti pencurian, perzinahan atau hubungan di luar nikah dalam kasus-kasus pemerkosaan.
Nisha membeberkan, tiga bulan lalu, seorang PRT asal Indonesia di propinsi Al-Qasim dihukum 10 tahun penjara dan dicambuk 2.000 kali. “Itu karena dia dituduh melakukan guna-guna. Hukuman itu sudah merupakan hukuman yang lebih ringan dari tuntutan awal yaitu hukuman mati,” imbuhnya.
Peristiwa tragis tak hanya dialami PRT asal Indonesia. Dalam kunjungannya ke Arab Saudi dan Sri Lanka pada bulan November dan Desember, Human Rights Watch sempat menemui PRT asal Sri Lanka yang dijatuhi hukuman penjara dan cambuk di Arab Saudi. Padahal sebelumnya, dia diperkosa dan dihamili majikannya.
Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Ilmu Hitam"

Informasi Pilihan Identitas:
Google/Blogger : Khusus yang punya Account Blogger.
Lainnya : Jika tidak punya account blogger namun punya alamat Blog atau Website.
Anonim : Jika tidak ingin mempublikasikan profile anda (tidak disarankan).

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top