Mulai Besok Harga BBM Industri Naik
Liputan6.com, Jakarta: PT Pertamina mulai 1 Desember 2007 pukul 00.00 WIB menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi untuk kalangan industri hingga 21,7 persen. Kepala Divisi Humas Pertamina, Wisnuntoro, di Jakarta, hari ini menyebutkan kenaikan dikarenakan harga BBM di pasar Singapura yang menjadi patokan mengalami kenaikan antara 14,6-21,7 persen. "Selain itu, juga akibat melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS sebesar 1,87 persen dibandingkan perhitungan bulan lalu," katanya.
Pada 1 November 2007, Pertamina telah menaikkan harga BBM industri antara 2,9-6,4 persen dibandingkan per 1 Oktober 2007. Harga premium naik 16,6 persen, minyak tanah 21,7 persen, minyak solar 15,9 persen, minyak diesel 15,9 persen, minyak bakar 20,4 persen, dan Pertamina Dex 16,3 persen.
Per 1 Desember, harga premium menjadi Rp 7.451 per liter, minyak tanah Rp 8.348, minyak solar transportasi Rp 8.300, minyak solar industri Rp 7.940, minyak diesel Rp 7.700, minyak bakar Rp 5.751, dan Pertamina Dex Rp 8.450.
Sedang per 1 November harga premium masih Rp 6.389 per liter, minyak tanah Rp 6.861, minyak solar transportasi Rp 7.161, minyak solar industri Rp 6.850, minyak diesel Rp 6.642, minyak bakar Rp 4.776, dan Pertamina Dex Rp 7.268.
Selain BBM industri, bahan bakar khusus non-subsidi untuk transportasi jenis Pertamax, Pertamax Plus, Pertamina Dex, dan Biopertamax juga mengalami kenaikan. Padahal, Pertamina baru saja menaikkan bahan bakar tersebut pada 15 November 2007.
Harga Pertamax, Pertamax Plus, Pertamina Dex, dan Biopertamax per 15 November 2007 mengalami kenaikan yang berkisar antara Rp 600-800 per liter dibandingkan per 1 November 2007. Untuk per 1 Desember 2007, harga Pertamax di wilayah Jakarta, Banten, dan Jawa Barat naik menjadi Rp 7.500 per liter dibandingkan harga per 15 November lalu sebesar Rp 6.950 per liter.
Sedangkan harga Pertamax Plus di wilayah yang sama naik dari Rp 7.150 menjadi Rp 7.850 per liter, Pertamina Dex dari Rp 8.100 menjadi Rp 8.600 per liter, dan Biopertamax menjadi Rp 7.500 dari sebelumnya Rp 6.950 per liter.(ADO/Antara)
1 Komentar untuk "BBM naik lagi"
bgus juga artikelnya
Informasi Pilihan Identitas:
Google/Blogger : Khusus yang punya Account Blogger.
Lainnya : Jika tidak punya account blogger namun punya alamat Blog atau Website.
Anonim : Jika tidak ingin mempublikasikan profile anda (tidak disarankan).